Topik paling trendy di seantero
Sumatera Selatan adalah telah diresmikannya jalan tol Kayu Agung -
Bakauheni Lampung. Yang konon kabarnya ke Lampung sekarang hanya
ditempuh dalam 3 jam perjalanan. Lantas yang menambah kuat keinginan
buat ke Lampung adalah sebuah destinasi wisata yang menurutku most
place have to visit adalah Maldives nya Indonesia. Aku mengetahui
adanya destinasi wisata ini lewat media sosial Instagram. Selama ini
aku cuma memelototkan mata dan menyusun angan-angan buat datang ke
destinasi ini.
Dannn... qadarullahnya adalah ketika
aku chat iseng sama keponakanku Ade, dia ajak aku trip ke Jepang. Iya
sih aku memang punya planning buat ke Jepang, namun jatah cutiku
tahun 2019 sudah habis. Dan baru timbul lagi tahun September 2020,
boleh pinjam cuti sih sebanyak 6 hari di bulan Februari 2020. Jadi
impossible bisa ke Jepang tahun ini. Ehhh...iseng-iseng bercerita
terlontarlah ajakan aku untuk ke Lampung nyobain Tol baru, sekalian
test drive mobilku yang baru. Dan gayungpun bersambut Ade malah
bilang "Ayoooo... hari Sabtu nanti"
"Sabtu kapan?" Aku minta
ketegasan
"Besok !", jawab Ade.
"Bukankah kamu masih di
Banjarmasin", tanyaku tak yakin.
" Jum'at adek balek"
" Apakah Ade tak capek?"
" Idak"
" Serius??"
" Serius!"
Ohhh.. ya sudah! Aku juga tak ada
halangan. Aku kontak Atik dan Kotada travel mate sejati aku. Kalau
Atik langsung memastikan tak bisa karena dia ada pelatihan tambahan
materi untuk bahan mengajar ke para santri. Kotada langsung jawab
oke. Let's plan the itinerary. Seperti biasa aku langsung brwosing di
google juga dapat sharing dari Dedek Catur, karena dia baru pulang
trip ke Lampung juga.
Meski hampir pasti gitu aku tetap blom
siap apa-apa. Masih trauma kejadian ke Banyuwangi, saat di last
minute date Iyun tiba-tiba membatalkan ikut. Aku rugi hampir 1 jutaan
meskipun direfund. Jadi yah kubiarkan saja semua laju. Sampai pagi
Jum'at itu aku kembali chat sama Ade. Aku minta lagi ketegasan jadi
atau tidak. Dia jawab sangat yakin. Jadi. Kuulangi pertanyaan yang
sama 3 kali dan jawabannyapun tetap sama.
Meskipun Ade dengan amat yakinkan
bilang jadi, tadinya aku mau boking tiketnya pagi-pagi saja saat
sudah OTW (wkwkwkkw...aku bener-bener trauma yah dengan kata
"Batal"). Tapi Ade bilang inshaa Allah tak batal bik Esi.
Bookinglah hotel tuh, kalau besok takutnya sudah fullbooked, karena
Lampung jadi most visited week end destination trip sekarang,
katanya. Ya sudahlah aku lalu booking hotel. Bener saja semua
fullbooked. Alhamdulillah kami dapat hotel Grand Praba, lumayanlah
sekitar 400 ribu semalam. Booking 2 kamar, dan dengan memakai TIX
point di tiket.com aku hanya bayar 550 ribu untuk 2 kamar. Siang
istirahat Jum'at aku baru menyiapkan keperluan snack dan minuman.
Berdasarkan info Dedek sepanjang Tol belum ada rest area, jadi harus
bawa bekal sendiri.
Akhirnya jam 7 pagi setelah
mampir-mampi membeli macam-macam keperluan seperti kartu tol, beli snack lagi dan yang pasti numpang ke toilet, aku beser karena
subuh tadi minum kopi radix. Jam 7 pas kami masuk ke gerbang tol
Indralaya. Enak banget jalan tolnya jadi lancar cepat. Perjalanan
yang memakan waktu itu hanyalah sehabis tol Indralaya (Ogan Ilir)
sampai ke Kayu Agung alias pintu Tol Kayu Agung - Bakauheni. Jalannya
jelek bergelombang sedikit berlobang dan padat merayap. Kenanyakan
truk-truk besar disamping mobil-mobil pribadi. Setelah masuk tol
nyaman dan lancar. Lucunya aku sampai sakit pinggang karena nahan
pipis. Sepanjang itu perjalanan tak ada rest area, bersyukurlah
beberapa saat lagi tiba di Lampung ada temporary toilet milik para
pekerja Waskita Karya yang membangun jalan tol. Lumayan sih toiletnya seperti
toilet dadakan saat kita wukuf di Arofah. Bersih... dan ada sekitar 6
kamar. Rasanya legaaa banget.... Dan tak begitu lama lagi. Jam 11.15
kami sudah sampai di hotel Grand Praba yang aku order via tiket.com.
Asyiknya kami sudah boleh check in.
Kami check in dan istirahat sejenak
sembari menunggu sholat Dzuhur. Sepakat setelah sholat Dzuhur jamak
Ashar kami akan keluar cari makan siang dan memulai explore objek
wisata yang sudah dicatat. Oh iya.. kebingungan mau makan siang
dimana aku coba googling dan bertemulah nama "Rumah Makan Sambal
Alu". Oke atas bantuan google map kami bertemu dan santap siang
di sini.
Gerbang Tol Baru |
No comments:
Post a Comment